Sunday, March 18, 2018

Syukuran Gusaran dan Lahiran Putri-putri Yayasan Tiara

Keluarga Besar Yayasan Tiara Ajmala Zahra hari-hari ini disibukan dengan kegiatan menjelang Syukuran Gusaran dan Lahiran Putri-putri dari Pimpinan Yayasan Tiara yaitu Bapak Ade Rasip Ibu Hani Herliani. Kegiatan yang akan digelar pada Minggu, 1 April 2018 itu memang membutuhkan persiapan yang matang karena akan mengundang lebih dari 2000 orang dan akan ditampilkan beberapa Kesenian, diantaranya Organ tunggal, Calung, Kuda Renggong, Pentas Seni Pencak Silat, Qasidah Hadroh dan Jaipongan Klasik Kliningan.

Ditanya tentang banyaknya kesenian yang akan ditampilkan, Pimpinan Yayasan Tiara Menjelaskan "Ini sekalian kita memperingati Hari Jadi Yayasan Tiara, terus yang kita tampilkan kebanyakan adalah kesenian asal daerah atau desa sendiri yaitu Desa Sakurjaya, jadi kita ingin mengangkat budaya seni lokal" demikian ujar Ade Rasip yang juga menjabat sebagai Kaur Perencanaan di Desa Sakurjaya.

Semoga acara ini bisa berjalan dengan lancar. dan putri-putri Pak Ade Rasip menjadi Anak-anak yang Sholehah. Amiin.

Undangan.