Wednesday, January 13, 2016

Sosialisasi Musrenbang 2016 untuk Perencanaan 2017

Pada Rabu, 13 Januari 2016 dilaksanakan Sosialisasi Musrenbang 2016 serempak se Kabupaten Sumedang. Sosialisasi dilaksanakan disetiap Daerah Pemilihan atau Dapil. Kecamatan Ujungjaya bersama-sama melaksankan kegiatan tersebut dengan Kecamatan Tomo, Paseh, Jatigede dan Conggeang dan bertempat di ruang rapat Kecamatan Tomo.

Hadir pada acara tersebut seluruh camat se dapil 4, para kepala desa, FDM dan narasumber dari BAPPEDA. Pada acara tersebut disampaikan Perencanaan Pembangunan Kabupaten Sumedang untuk tahun 2017 juga Juknis Pelaksanaan Musrenbang Desa dan Musrenbang kecamatan.

Sayangnya pada sosialisasi tersebut Pagu untuk kegiatan tahun 2017 baik Pagu Indikatif Kewilayah (PIK) maupun pagu lainnya belum bisa disampaikan karena belum ditetapkan. Sementara tema pembangunan Kabupaten Sumedang untuk tahun 2017 adalah "MENINGKATKAN PERTUMBUHAN EKONOMI MELALUI PENGEMBANGAN WILAYAH DAN PERCEPATAN PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR".

Namun disayangkan juga dalam Murenbang tahun ini usulan yang bisa diusulkan ke PIK hanya 2 (dua) usulan saja. dan delegasi dari Desa ke Kecamatan juga delegasi musrenbang ke Kabupaten hanya dibatasi 3 (tiga) orang, hal ini sempat diprotes oleh FDM Ujungjaya Ade Rasip.

Kebaikan yang ada untuk musrenbang kali ini adalah bahwa Jalan Poros Desa bisa diusulkan ke PIK walaupun statusnya bukan jalan Kabupaten.






No comments:

Post a Comment